Buat rekan-rekan yang belum mengetahui manfaat memasang Social Bookmark pada blog, silahkan baca artikel sebelumnya Manfaat Memasang Social Bookmark Pada Blog.
Sebenarnya ada banyak layanan Social Bookmark, salah satu diantaranya addthis.com. Kali ini, Saya akan membahas cara memasang tombol addthis pada blog.
Berikut tahap-tahapannya :
- Kunjungi addthis.com
- Pada Select your service, tentukan satu pilihan di mana anda akan menempatkan tombol addthis anda. Sebagai contoh, saya memilih blogger karena saya ingin menempatkan tombol addthis pada blogger.
- selanjutnya pada Select a button style, pilih model tombol yang anda sukai.
- Pada tahap ketiga, Do you want analytics, anda diberi dua pilihan. Anda boleh memilih No, just give me the button, jika anda hanya ingin menempatkan tombol addthis saja. Jika anda ingin menempatkan tombol addthis sekaligus melacak kinerja tombol anda , anda bisa memilih Yes, track the performance of my button. (requires registration), hanya saja untuk pilihan kedua ini memerlukan proses registrasi.
- Kemudian tekan tombol Get Your Button.
Selanjutnya anda diberi dua pilihan, pakah anda ingin menambahkan tombol addthis di sidebar atau di akhir setiap posting. Untuk menambahkan tombol addthis pada setiap posting maka pilihlah yang bagian bawah. Disana ada kode script addthis yang bisa anda copy dulu ke teks editor. Caranya dengan mengklik tombol Copy Code.
OK, sekarang tahap terakhir yakni memasang kode script addthis pada blog anda
- Login ke blogger dengan ID anda
- Klik Layout
- Pada tab menu pilih Edit HTMLEdit HTML
- Centang kotak Expand Template Widget
- Cari kode <div class='post-footer'>
- Paste kode script AddThis anda di bawah kode <div class='post-footer'>
- Klik tombol Save Template
Jika anda berhasil maka tombol addthis akan nampak pada setiap akhir postingan anda. Coba perhatikan setiap akhir dari postingan saya di blog ini. Semoga berhasil.
Mantab sob...
ReplyDeletekenapa di blog saya nggak muncul ya mas??
ReplyDeleteapa mungkin ada kesalahan ini??
-.-" bingung